Otomotif

Suzuki Respons Alasan Enggan Kembangkan Mobil MPV : Okezone Otomotif

SENTUL – PT Suzuki Sales Indonesia (SIS) menjawab alasan pihaknya masih enggan mengembangkan mobil MVP. Mereka pun mengungkapkan akan memilih fokus berjualan mobil SUV. 


Head of 4W Brand Development & Marketing Research PT Suzuki Indomobil Sales, Harold Donnel menjawab merespons kenapa mereka fokus dengan mobil SUV, salah satunya dengan meluncurkan Grand Vitara hybrid.

“Memang SUV ini memiliki pasar yang sangat besar sekali, jika dilihat lima tahun ke belakang MPV masih jadi raja di pasar otomotif Indonesia. Namun, setahun belakangan ini (permintaan) SUV alami peningkatan,” kata Harold di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (2/12/2023).

Menurutnya, pasar SUV saat ini sangat tinggi di Indonesia, terbukti dengan sejumlah produsen mobil mengeluarkan model terbaiknya. Dikatakan oleh Harold, pasar mobil SUV juga berkembang di seluruh luar negeri.

“Kita tidak bisa memungkiri, memang market SUV secara global juga alami peningkatan. Bukan hanya di Indonesia, tapi di luar negeri juga mobil ini terus dikembangkan oleh setiap produsen,” ujarnya.

Mobil SUV menjadi populer karena memiliki desain yang menarik dan terlihat lebih gagah ketimbang model MPV. Selain itu, mobil SUV memiliki tenaga yang besar sehingga dapat diandalkan untuk melibas berbagai medan.


Follow Berita Okezone di Google News


“SUV ini memiliki model desain yang lebih besar ketimbang MPV. Ini menjadi salah satu kunci mengapa jenis ini banyak dipilih. Kedua dari secara desain dan juga faktor performa yang dihasilkan,” ucap Harold. 

Pada GIIAS Bandung 2023, Suzuki XL7 menjadi yang terlaris. Ini menandakan masyarakat Indonesia lebih senang dengan mobil SUV, terlebih mobil tersebut memiliki konfigurasi 7-seater atau dapat memuat 7 penumpang dewasa.

Asst to Dept. Head 4W Sales PT SIS, Randy Murdoko, mengaku berterimakasih atas hasil yang didapat selama pameran GIIAS Bandung 2023. Capaian ini menandakan respons positif masyarakat Jawa Barat yang memiliki potensi besar di industri otomotif Tanah Air.


Source link

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button