Daerah

PLN gelar Forum Investor dukung “Kalteng Bercahaya Makin Berkah”

Banjarbaru (ANTARA) – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah menggelar Forum Investor Kalimantan Tengah 2023 yang diikuti 32 perusahaan guna mendukung program “Kalimantan Tengah Bercahaya Makin Berkah”.

 

“Kami menyambut baik Forum Investor yang diharapkan menjadi wadah strategis untuk mendorong investasi dan mengapresiasi PLN UID Kalselteng, atas kontribusi dalam pembangunan di Kalteng khususnya pada bidang infrastruktur ketenagalistrikan,” ujar Kalimantan Tengah Sugianto Sabran diwakili Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kalteng Sri Widanarni melalui keterangan tertulis Humas PT PLN UID Kalselteng di Banjarbaru, Sabtu.

Baca juga: PLN UID Kalselteng bersama Srikandi apresiasi wanita tangguh di Hari Ibu

 

Sri Widanarni mewakili Gubernur Kalimantan Tengah membuka kegiatan tersebut di Kota Palangka Raya, Kamis (21/12).

Hingga November 2023, Gubernur Kalteng mengatakan terjadi peningkatan Rasio Desa Berlistrik (RD) menjadi 74,35 persen dan Rasio Elektrifikasi sebesar 94,81 persen.

 

“Melihat progres pembangunan kelistrikan yang menggembirakan, tentu diharapkan menjadi daya tarik bagi investor untuk membangun bisnis dan usahanya di Kalteng, guna menumbuhkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.

 

Peserta Forum Investor Kalimantan Tengah 2023 “Kalteng Bercahaya Makin Berkah” yang terdiri dari 32 perusahaan calon pelanggan dan investor, Sekda Kabupaten/Kota se Provinsi Kalteng, sejumlah Kepala OPD lingkup Pemprov Kalteng, bank pendukung dan mitra ATPM. (ANTARA/HO-PLN UID Kalselteng)

Pewarta: Yose RizalEditor : Taufik Ridwan

COPYRIGHT © ANTARA 2023


Source link

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button