Olahraga

Penyebab Kevin Sanjaya Rahmat Hidayat Mundur di Indonesia International Challenge 2023 : Okezone Sports

JAKARTA – Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat memutuskan mundur dari ajang Indonesia International Challenge 2023. Pasangan berjuluk Keramat itu gagal menjalani debutnya.

Mengutip dari BWF, Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat mundur dari Indonesia International Challenge 2023 per Selasa 8 Agustus 2023. Turnamen level 3 tersebut akan berlangsung dari 29 Agustus hingga 3 September 2023 di Medan, Sumatra Utara.

Kevin Sanjaya

Padahal, Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat diketahui sudah menjalani latihan bersama selama kurang lebih dua bulan. Hal itu dilakukan untuk membangun chemistry sebelum mereka menjalani debutnya sebagai pasangan ganda putra baru Indonesia.

Kevin Sanjaya sendiri memilih Rahmat Hidayat sebagai partnernya untuk menggantikan Marcus Gideon yang masih pemulihan cedera setelah dioperasi. Lantas, apa penyebab Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat mundur dari Indonesia International Challenge 2023?

Menurut akun Twitter @ipi_upi, pasangan berjuluk Keramat itu mundur dikarenakan harus selektif dalam memilih tiga turnamen penting di awal untuk menghemat notional point. Hal itu kalau seandainya posisi Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat di ranking BWF tetap terjaga.

Supaya menghemat national point nya, yang cuma bisa daftar di tiga turnamen awal, kalo dah dipake maka turnamen selanjutnya no rank?, keknya diproiritaskan buat bwf tour doank,” tulis akun Twitter @ipi_upi.


Follow Berita Okezone di Google News


Sementara itu, pemilik akun Twitter @hendrigumay telah menghitung notional point Kevin/Rahmat dengan mengoleksi 29.445 poin. Jika sudah turun di tiga turnamen, maka notional point milik Kevin/Rahmat dianggap hangus dan poin yang dipakai untuk ranking mereka adalah hasil dari tiga ajang yang mereka ikuti.

Berdasarkan pertimbangan notional point tersebut, maka pasangan Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat harus selektif memilih tiga turnamen perdana. Dikarenakan Indonesia International Challenge 2023 turnamen level 3, jadi sayang jika Kevin/Rahmat harus memakai notional point di ajang ini.

Sebagai informasi, Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memutuskan mundur dari Indonesia International Challenge 2023. Meski tanpa Kevin/Rahmat, namun turnamen ini tetap menarik dinantikan karena ada wakil-wakil Indonesia lainnya yang akan beraksi.

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.


Source link

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button