Tampilan Peugeot 2008 Dapat Penyegaran, Harga Tetap Rp500 Jutaan : Okezone Otomotif
JAKARTA – Astra Peugeot melakukan penyegaran pada mobil SUV kompak andalan mereka Peugeot 2008.
Dalam keterangan resmi yang diterima MNC Portal, Selasa (3/10/2023), Astra Peugeot menyebutkan penyegaran terjadi pada sektor eksterior terutama tampilan warna.
BACA JUGA:
Sebelumnya Peugeot 2008 tampil utuh dengan warna monoton atau satu warna. Kini mobil SUV berlogo Singa Jingkrak itu kini tampil dengan kombinasi dua warna atau two tone.
Secara umum tampilan Peugeot 2008 didominasi oleh warna putih. Hanya saja nuansa hitam terlihat dominan di bagian atap mobil. Bahkan sentuhan kelir hitam juga membalut bagian depan atau lebih dikenal dengan pilar-A.
Alhasil bagian atap mobil Peugeot 2008 terlihat melayang. Hanya saja bagian eksterior lainnya tidak mengalami perubahan.
Bagian muka hingga buritan sama dengan sebelumnya. Begitu juga dengan interior dan fitur yang relatif sama dengan sebelumnya.
BACA JUGA:
Sektor dapur pacu juga tidak diutak-atik, Peugeot 2008 masih menggendong mesin berkode EB2ADTSM yakni tiga silinder 1.2 L PURE Tech Turbo.
Mesin itu bisa menggelontorkan tenaga maksimal 130 daya kuda di kitiran 5.500 rpm dan torsi maksimal 230 Nm di kitiran 1.750 rpm.
“Semoga dengan adanya penyegaran model lineup Peugeot 2008 two tone yang terbaru ini bisa menjadi pilihan bagi konsumen untuk memiliki mobil Peugeot impiannya.“ ujar Fadjar Tjendikia Marketing Dept Head of Astra Peugeot.
Follow Berita Okezone di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Source link