Olahraga

Persib Bandung Paling Banyak Cetak Gol di Liga 1 2023-2024, Asisten Pelatih Masih Kurang Puas : Okezone Bola

BANDUNG – Asisten pelatih Persib Bandung, Goran Paulic, merasa kurang puas dengan ketajaman timnya di Liga 1 2023-2024. Tangan kanan Bojan Hodak itu masih ingin membenahi masalah mencetak gol jelang paruh akhir kompetisi.

Tercatat, saat ini Persib berhasil menorehkan 42 gol dari 23 pertandingan yang telah dijalani di Liga 1 2023-2024. Maung Bandung menjadi satu-satunya tim yang mampu menembus kepala empat dalam urusan membobol gawang lawan.

Bali United vs Persib Bandung

“Ya, kami bangga Persib merupakan tim dengan penyerangan paling produktif sejauh ini di musim ini,” ungkap Paulic kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia (MPI), dikutip pada Kamis (4/1/2024).

Meski demikian, pria asal Kroasia itu menilai ketajaman Persib masih bermasalah. Terbukti, mereka tidak bisa menciptakan gol di tiga laga terakhir sebelum Liga 1 2023-2024 memasuki jeda.

Alhasil, di tiga laga tersebut, Persib hanya mampu meraih dua poin setelah imbang 0-0 lawan PSM Makassar, kalah 0-2 dari Persik Kediri, dan imbang 0-0 saat berhadapan dengan Bali United.

Paulic menyadari, lawan sudah paham cara mematikan lini depan Persib dengan mengunci David da Silva serta Ciro Alves. Dia ingin pemain-pemain lain lebih terlibat dalam penyelesaian akhir.

“Kini, semua sudah mengunci David (da Silva) dan Ciro (Alves). Yang mana itu menjadi masalah utama dan kami harus fokus membenahi itu di masa jeda tengah musim ini,” urai Paulic.


Follow Berita Okezone di Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Kenapa? Karena pemain lain kurang terlibat di penyelesaian akhir, kami kurang pemain yang masuk ke kotak penalti dan itu harus kami benahi,” imbuh pria berusia 58 tahun itu.

Lebih lanjut, Paulic berharap dapat membenahi kekurangan itu dengan menerapkan cara bermain Eropa bisa wafat para pemainnya bisa mudah menciptakan gol. Dia ingin tim lebih kreatif dalam mengkreasi peluang sekaligus menyelesaikannya menjadi gol.

David da Silva membawa Persib Bandung unggul 1-0 atas Bhayangkara FC (Foto: Persib Bandung)

“Kami (tim pelatih) datang dari Eropa dan melihat bagaimana tim-tim dari Eropa itu bisa mengisi kotak penalti dengan 6-7 pemain ketika umpan silang dikirimkan,” papar Paulic.

“Jadi kami harus memperbaiki itu supaya lebih berbahaya bagi lawan, menciptakan peluang lebih banyak dan serangan lebih berbahaya. Itu yang menjadi evaluasi dan harapannya kami bisa mencetak gol lebih banyak lagi,” pungkasnya.


Source link

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button